Jumat, 01 Juni 2012

Bidang Arsitektur


I.   Bidang Arsitektur

    a. Tukang Pasang Bata/ Dinding / Bricklayer (TA004)

1. Melaksanakan K3
2. Menyiapkan material dan peralatan pekerjaan pasangan bata
3. Menyiapkan lokasi pekerjaan
4. Membuat adukan semen pekerjaan pasangan bata
5. Melaksanakan pekerjaan pasangan bata
6. Membuat pasangan bata lengkung
7. Membuat pasangan bata dekoratif

    b. Tukang Kayu / Carpenter (TA 009)

1. Melaksanakan prosedur K3. dan lingkungan di tempat kerja
2. Menerima,memahami dan melaksanakan pekerjaan yang berkaitan dengan pekerjaan kayu sesuai instruksi
3. Menyiapkan bahan pekerjaan kayu sesuai dengan daftar
4. Menyiapkan alat dan perlengkapan pekerjaan kayu sesuai dengan daftar kebutuhan.
5. Menumpuk dan menyimpan kayu sesuai dengan ketentuan
6. Memotong dan membelah, menyerut kayu menurut gambar kerja
7. Membuat sambungan purus dan lubang dan sambungan kayu
8. Membuat begisting (cetakan) beton /praktis / sederhana
9. Membuat, merakit dan memasang kontruksi dinding pagar, lantai dan tangga sederhana  
10. Membuat merakit dan memasang kuda-kuda tunggal serta kerangka atap sederhana

    c. Tukang Taman / Lansekap (TA 015)

1. Menerapkan Prosedur K3
2. Melakukan komunikasi dengan rekan kerja di lingkungan sosial yang beragam
3. Melakukan pekerjaan persiapan lahan
4. Melakukan pekerjaan pengolahan lahan
5. Melakukan pekerjaan penanaman pada lahan kerja
6. Melakukan pekerjaan perapihan dan penyiraman

    d. Pelaksana Lapangan Pekerjaan Plambing (TA 016)

1. Melaksanakan prinsip manajerial
2. Membaca gambar kerja dan spesifikasi teknik
3. Menghitung kebutuhan bahan dan tenaga kerja
4. Menghitung kebutuhan dan menyiapkan peralatan
5. Membuat rencana jadwal pelaksanaan pekerjaan
6. Melaksanakan pekerjaan plambing
7. Memeriksa mutu hasil pekerjaan
8. Melakukan pengujian hasil pekerjaan
9. Membuat laporan kerja

    e. Pelaksana Lapangan Pekerjaan Perumahan dan Gedung (TA 020)

1. Mempelajari penugasan sebagai pelaksanan lapangan pekerjaan bangunan perumahan dan gedung
2. Mempelajari dokumen kontrak pelaksanaan proyek dibidangnya
3. Membuat rencana pelaksanaan pekerjaan
4. Mempelajari gambar kerja (shop drawing)
5. Melakukan persiapan pelaksanaan pekerjaan
6. Mengatur pelaksanaan operasional pekerjaan
7. Mengawasi, memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan pekerjaan sub kontraktor
8. Mengendalikan pelaksanaan pekerjaan di lapangan agar berjalan efisien dan efektif
9.Memeriksa hasil pelaksanaan pekerjaan dibidangnya sesuai spesifikasi teknis yang dipersyaratkan dan  manajemen mutu yang diharapkan.
10. Mengukur hasil pekerjaan di lapangan meliputi kualitas, kuantitas dan waktu.
11. Menyiapkan data untuk pembuatan gambar yang telah dilaksanakan (as built drawing).
12. Membuat laporan pelaksanaan pekerjaan secara berkala.

    f. Pelaksana Bangunan Gedung /Pekerjaan Gedung (TA 022)

1. Menerapkan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) dengan benar selama melakukan pekerjaan.
2. Mempelajari dan memahami menterjemahkan gambar kerja dan spesifikasi teknis.
3. Membuat kantor dan bedeng kerja.
4.Menghitung kuantitas pekerjaan, kebutuhan/ jenis peralatan, tenaga kerja dan jumlah material yang diperlukan untuk proyek.
5. Membuat program kerja harian dan mingguan.
6. Mengadakan bimbingan teknis pada mitra kerja.
7. Melaksanakan persiapan pekerjaan gedung.
8.Melaksanakan dan mengawasi pekerjaan gedung berdasarkan spesifikasi teknis, metode kerja,instruksi dan gambar kerja.
9. Membuat laporan harian dan mingguan pelaksanaan pekerjaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar